Ini mungkin sedikit review tentang 25 hari yang telah merubah masa depan kita, cara pandang kita, kalau kita lihat dari tahun pertama di buatnya komputer sampai sekarang, terdapat 25 hari yang paling berpengaruh dalam kehidupan manusia, merubah cara berfikir manusia, cara mereka bekerja, cara mereka menyelesaikan masalah, cara mereka jadian *hee* cara mereka berkomunikasi lantas di hari apa saja di 25 hari tersebut ?
Ikuti cerita ini:
9 September 1986 Compaq “meng Clone IBM”
Sebagai awal dari sebuah ERA nya PC IBM mendapat tantangan dari pembuat komputer yang ber OS DOS, sampai pada saat nya Intel terus mengembangkan teknologi Processing CPU dari 16bit menjadi 32bit hingga di dominasilah sebuah standar baru dalam PC sehingga mengakibatkan Compaq memenangkan pasaran penjualan PC dengan harga yang kompetitif 6499$ dengan menggunakan chips 386 dari Intel, hingga akhirnya IBM tidak bisa bersaing harga dengan Compaq.
1 Agustus 1989 Microsoft membuat MsOffice.
Semua orang mungkin mengetahui, bahwa Microsoft office telah membuat debut pertamanya dengan membuat aplikasi Office seharga 500U$ yang didalamnya sudah terdapat Word, Excel dan Power Point yang pada saat itu sangat lambat karena bergantung dengan OLE embed data format, lalu hingga akhirnya Office untuk Windows Version pun muncul 1 tahun kemudian, dan banyak para experts hingga saat ini terbantu oleh karena kehadiran Office ini bahkan melebihi dari Windows itu sendiri.
19 Februari 1990 Desktop telah menjadi Darkroom
Darkroom atau studio graphic adalah istilah tidak baru dalam dunia desktop, Frustasi dengan kemampuan mac yang terbatas untuk menampilkan gradasi warna pada level warna grayscale sebagai tesis doktoral pada bidang Image Processing, lalu Thomas Knoll membuat sebuah sub rutin yang menstimulasi effect nya. Bersama dengan saudara nya John yang bekerja pada Industrial Light and Magic telah mengeluarkan sebuah program yang disebut dengan ImagePro lalu di kembangkan oleh Silicon Valley sehingga merubah temuan John menjadi Adobe, yang sekarang telah dikenal oleh banyak orang tools untuk Digital Imaging seperti Photoshop.
22 May 1990 Windows menjadi the Big Hit 3.0
Pada saat release pertama windows Bill Gates termasuk gagal mempromosikan produknya. Namun dengan menambahkan 2 komponen memory di komputernya seperti Virtual memory dan Memory Protection Windows 3.0 telah merubah sebuah PC menjadi sebuah sistem yang mampu mengerjakan sesuatu secara multi task, bersamaan dengan Apple Microsoft telah mampu menjual 10 juta kopi Windows 3.0 dan menjadi Operating System paling dominan di Dunia ini.
24 May 1991 Internet menjadi Komersial
Berkat 1 kritik telah membuat National Science Foundation memutuskan untuk membuka akses Internet secara komersial untuk memberikan kemudahan hukum pada “kmart” yang merupakan traffic comersial pertama yang telah berjalan di jaringan Internet yang dilakukan oleh DEC dan IBM. namun dalam beberapa tahun kedepan enterpreneur Jeff Bezoz telah merubah toko buku onlinenya Cadabra yang menjadi Amazon dan berkembang sejak 1995, kini Amazon mendapatkan jutaan online order dari ribuan produknya.
5 Oktober 1991 Linus merlease Linux
Linus Trovalds seorang mahasiswa dari Finnish colledge ini memposting sebuah pesan ke sebuah newsgroup com.os.minix dengan pesan “Do you pince for the nice days of Minix 1.1 when men where men and wrote there own device driver ? I’m working on a free version of Minix-lookalike for AT 386 Computers. Why ? This is a program for hacker by hacker.” Kejutan yang diberikan oleh Trovalds telah mengejutkan Richard Stallman dengan kelamaan nya menunggu GNU Operating System karena tidak ada yang sanggup membeli mesin SUN, DEC atau HP Hardware yang dapat menggantikan Server dengan harga yang murah.
Desember 1993 Mosaic Lahir dalam rentetan waktu
Sebuah web browser pertama yang dikeluarkan oleh NASA, seperti impian NASA pada saat itu, “klick the mouse there’s NASA weather movie taken from a sattelite high over the pacific ocean” seperti kata John Markoff yang mengatakan pengalamanya menjelajahi World Wide Web dengan menggunakan browser yang dapat meng embed Image dan Teks, dengan menggunakan klik pada mouse browser menjadi tools yang sangat hebat sampai akhirnya Mosaic di kembangkan dan di komersialkan oleh Netscape yang disebut dengan Netscape Navigator.
12 April 1994 Spam mulai menunjukan kepalanya
Sebuah team pengacara dari pasangan suami istri Laurence Canter dan Martha Siegel menggunakan perl scripts untuk mempost iklan mereka yang menawarkan service “Green Card Lottery-Final One ?” ke lebih dari 6000 Usenet Newsgroup, pada waktu itu pasangan ini mendapatkan 1000 client dalam waktu yang sangat singkat dan mendapatkan 100.000U$ keuntungan dari menggunakan teknologi ini karena mengiklan di media ini pada saat itu gratis, hingga Usenet menggunakan Monty Phyton untuk mendeskripsikan message tersebut dengan kata “SPAM SPAM SPAM”.
24 Agustus 1995 Microsoft mengeluarkan Windows 95
Dikeluarkan tidak berapa lama saat Netscape mengumumkan browser nya Microsoft mengeluarkan Windows 95 dengan memberikan feature preemtive multitasking dan mendukung aplikasi 32bit memberikan 255 karakter file name baik huruf besar maupun huruf kecil di berikan tombol start untuk user menjalankan aplikasi. Dengan dibantu 300Juta U$ iklan dan kampanye yang di lisensikan kepada Rolling Stone dengan tema “Start me Up” di TV dan memasang sebuah banner raksasa logo Windows 95 di Empire State Building membuat Microsoft bisa mencakar dunia.
4 September 1995 Ebay memulai Lelang Online
Sebuah website yang digunakan Pierre Omidyar untuk membantu tunanganya untuk menjual Pez Dispenser . Lalu tak berapa lama terdengar 1 website telah berhasil melakukan lelang yang disebut dengan Auction Web dengan melelang sebuah Laser Printer yang rusak. Omidyar pun menginginkan website ini disebut dengan “Echo Bay”, dan pada akhirnya dia pun menyempurnakanya dengan nama Ebay, yang menjadi pendongkrak ekonomi di berbagai negara.
Maret 1996 Palm Pilot memperkenalkan PDA
Benda ini mampu menampung 750 alamat 1 tahun calendar reminder atau appointment 100 To Do Notes atau Memo dengan memiliki ukuran sebesar kantong dan selain itu anda dapat juga meng sinkronisasikan Semuanya melalui PC atau Mac anda. Dengan harga 299U$ Palm Pilot 1000 memberikan 128kb Memory dan Grafitti hand write recognition software yang menjadi teknologi yang selalu di pakai dan di kembangkan oleh Rolodex sampai saatnya mereka bergabung dengan RIM’s BlackBerry dan beberapa PDA lainya pun menggunakan mini keyboard.
30 Oct 1996 AOL Memberikan Flat Rate
Biasanya dial-up user akan dikenakan biaya Internet nya berdasarkan berapa lama waktu yang digunakan oleh user tersebut untuk menggunakan akses internet, namun pada saat itu AOL dengan taktik kontroversialnya telah meng switch pengguna Internet nya dengan membill user nya sebesar 20U$ untuk akses internet unlimited, hingga membuat perusahaan ini mengalami overload permintaan modem nya 3 tahun kemudian, AOL memiliki 10Juta subsriber dengan tarif Flat. Untuk menghindari signal telefon sibuk user terpaksa diharuskan untuk mendiskonek kan line internet nya daripada On terus.
9 Juli 1997 Steve Jobs Kembali ke Kancah Teknologi
Setelah di keluarkan dari perusahaan yang di bangun nya, Steve mendesak Apple untuk meng akuisisi Sub Con dari perusahaan nya, yang berikutnya memberikan kesempatan pada Jobs untuk mengembangkan basis pada OS X dan menjadi CEO Apple di masa mendatang, dalam waktu yang singkat Jobs telah mengalahkan Newton Portable, dengan diam diam membuat sebuah Translucent-blue iMac, dia juga berhasil meyakinkan Bill Gates untuk memasukan Internet Explorer dan Ms Office kedalam mac dan meng akuisisi sebuah perusahaan kaliber di bidang digital multimedia application yang disebut dengan “Final Cut”. Walaupun dia tidak sekaya Bill Gates atau seperti para Google Guys, Saat ini Jobs adalah Technology Rock Star.
28 Oktober 1998 Copyright Crack dimulai
Mungkin ini bisa disebut dengan the most unpopular law on earth bagi para internet user, bagai mana tidak Digital Millenium Copyright yang di canangkan oleh US untuk menjaga intelektual property yang di desak oleh Organisasi World Intelectual Property, pada saat itu hal telah di tanda tangani oleh Bill Clinton yang membuat Bill menjadi musuh antara pemilik konten hollywood dan Individual file share, pertengkaran itu sampai saat ini masih berlanjut seperti yang kita ketahui hukum yang tidak relevan itu masih banyak kekuranganya misalnya saja anda menkonvert video dari DVD original yang anda beli kadalam IPOD anda.
19 Januari 1999 Black Berry Email
RIM’s mengeluarkan produk dengan sebutan 2 ways pager dimana terdapat qwerty keyboard didalamnya yang selain berfungsi sebagai pager dia juga mampu mengirim dan menerima pesan teks di bandrol dengan harga 399U$ BlackBerry mampu menggeser para kompetitornya dalam kenyamanan telekomunikasi dengan feature software dan hardware yang diberikan, hingga saat ini BlackBerry menjadi penjual smart phone terbaik sebagai brand gadget.
29 Maret 1999 Melissa Menyebar seperti Api
Sebuah Ms Word Macro yang di distribusikan melalui alt.sex newsgroup dimana file tersebut mampu mengambil porn site password yang ada di pc kita, dan Melissa juga mengirimkan 50 email nya melalui addressbook yang ada di ms Outlook membebani banyak mail server dan mengakibatkan kerugian sebesar 80Juta U$ karena memperlambat proses bisnis, namun sang coders di bandrol di penjara selama 20 bulan karena tidak adanya spesifikasi khusus untuk penulis virus ini.
1 Januari 2000 Y2K Gagal Membuat Kekacauan
Tidak ada yang terjadi di tahun ini, semuanya baik baik saja, sebagaimana banyak perusahaan menginvestasikan jutaan dollar untuk menghindari kekacauan dari Y2K ini, karena banyak software yang akan error pada tahun tersebut namun yang paling menakutkan adalah down nya sistem listrik nuklir, down nya sistem pintu penjara, dan matinya jalur listrik, karena semua ini sudah di kontrol dengan komputer yang mau tidak mau semua ini harus di hindari.
3 April 2000 US Federal Mendeklarasikan Microsoft Monopoly
Saat itu terkenal dengan Gov Vs Microsoft, akhirnya pemerintah Amerika menuntut Microsoft karena telah melalukan monopoli di melalui Operating System yang di gunakan untuk mengontrol market Web Browser yang ada pada saat itu dengan mengintegrasikan Internet Explorer kedalam Windows hingga ini menyebabkan PC Vendor tidak perlu menginstall kan Web Browser kedalam OS nya.
26 Juli 2000 Berakhirnya Download bebas dari Napser
Pada saat hakim Marilyn Patel memutuskan sebuah keputusan di hari rabu website peer 2 peer pendownload musik itu akhirnya di haruskan untuk down pada hari Jumat hingga pada saat itu Net Traffic menjadi salah satu tempat terakhir, dan para Napster user banyak yang mengecewakan hal ini, namun saat ini Napster kembali bangkit menjadi paid service, walaupun tidak se cemerlang dahulu.
9 Juli 2001 Bangkrut nya WebVan
Ide dengan munculnya Ribuan truk dan massive nya bisnis pergudangan munculah online grocers system yang ikut terbawa arus munculnya generasi dot com saat itu WebVan berharap akan terjadi sebuah ledakan pembelian produk secara grosir namun hal itu malah membawanya ke dalam ke bankrutan pelajaran yang ditemui dari web ini adalah: orang orang lebih ingin membeli buku dan cd secara online dengan ongkos kirim yang gratis ketimbang membeli produk yang lain.
1 Oktober 2001 Ipod dengan Itunes
Apple mengeluarkan Sleek gadget dengan kapasitas 1000 album menjadi SALE pada tanggal ini, hal ini menyebabkan perubahan tentang penggunaan portable music player dari sebuah benda berteknologi tinggi menjadi sebuah gaya hidup pada era digital music.
9 November 2004 Firefox memulai peperangan browser
Internet Explorer monoply sebenarnya tidak begitu berpengaruh kepada user yang kerap menggunakan browser ini, namun yang menjadi hal utama yang harus di pertimbangkan adalah banyak nya virus, malware, spyware dan bugs yang terdapat dalam IE yang menyebabkan Firefox hadir, walaupun melalui perjalanan yang panjang sekitar 6 tahun development hanya mampu merelease ver 1.0 jadi kehadiran mozilla pada saat ini dengan firefox yang ringan, browsing lebih cepat dan aman dari berbagai macam gangguan internet, firefox di release pada tanggal ini dan telah ikut tercatat dalam sejarah.
6 April 2006 Youtube merubah PC menjadi TV
Pada tanggal ini seorang komikus Judson Laipply memposting sebuah stage performance video tentang “evolution of dance” yang di mimic kan dengan dance fads nya Chubby Checkers yang berjudul “the twist” ke permukaan lalu apa yang terjadi ? clip tersebut telah di lihat lebih dari 70juta kali, ini mendemontrasikan bagaimana kemudahan akses dari youtube untuk membuat sebuah video network yang bisa kita lihat dimana saja ada akses internet.
29 June 2007 Malapetaka untuk IPHONE
Dengan publikasi yang berlebihan dan sangat menggelikan namun tidak membuat para pembeli Iphone complain atau kecewa mereka tetap diam sebagaimana yang telah kita ketahui, Iphone telah dimiliki oleh lebih dari 2 juta orang namun kita patut bangga akan kehadiran dan kesuksesanya setidaknya kita bisa meng ekspetasikan phone di masa mendatang akan seperti apa, misalnya saja high res touch screen, sedikit tombol, dan tersedianya banyak aplikasi seperti adanya PC.