(mau berlagak kaya Roy Suryo) percaya gak percaya, nantinya ditahun 2020, web web akan seperti ini, setidaknya ini yang lagi dibicarain ama Google, Bell labs, Yahoo dan Stanford.
- cloud computing – data, software dan services akan disimpan didalam cloud. Saat itu akan mengalami perubahan besar pada sektor profesi IT bukan seperti IT yang saat ini. Dimana PC berkemungkinan tidak akan menyimpan data dalam storage sendiri melainkan kedalam cloud.
- Web 3.0 – sebuah web database. Sebuah kumpulan semua data termasuk dalam personal / non personal data ini akan disimpan kedalam cloud jika ingin membuat hubungan link antar data maka kita pun harus mengshare nya dengan keadaan yg tidak terbatas. Saat ini data sangat terbatas pada site mana kita upload, dengan sharing yang terbatas pula.
- Videos/photos/maps/gps – akan menjadi mata dunia. Kita dapat melihat apa yang ingin kita lihat, mengetahui dimana kita berada.
- Search – Dengan meledaknya akan ledakan data, Fungsi search akan menjadi semakin kritis, saat itu pula semantic search akan menggantikan keyword search
- online communities akan terus berkembang.
- Pengguna mobile devices akan berkembang pesat karena telah mengalahkan pengguna PCs. Saat ini saja sudah 3 milyar pengguna cell phone vs 1 milyar pengguna PC.
Sumber: intel