MyRaffaell Blog

demo

Infeksi Musik Malaysia


Akhirnya udah sembuh sekarang, kali ini flu nya rada berat, seumur hidup di negri Jiran ini yang ke 2x nya aku sakit, masih lumayan lah ketimbang kalau aku pulang ke Jakarta, langsung kena DBD, atau Tipes, atau apalah…. hiiy ngeri yah…. btw skarang dah sembuh, dah potong rambut (botak lagi) dan masih lemes tentunya. ngomongin soal musik, jadi inget tentang “infeksi” sebuah musik, sama seperti “flu” yang menginfeksi tubuh, membuat kita, demam, tenggorokan luka dsb.

Menurutku, Secara ngga langsung kita itu pastinya terinfeksi dengan musik dimana kita berada, atau di lingkungan apa kita berada, hal ini aku sadari semenjak beberapa kali aku mulai menyukai lagu Malaysia…. tapi yaa sebenarnya bukan “isabela” itu, tapi lagu lagu mereka yang “menurutku” mengalami perubahan, khususnya pada generasi mudanya, mungkin, rakyat Malaysia sudah terinfeksi musik – musik besutan band band Indonesia yang mau ga mau secara tampa disadari, jenis karakter musik mereka pun mulai ber evolusi, aliran yang terkenal disini ya tentu saja “Pure Pop Rock” nya…. yang memberikan ciri khas dentingan gitar.

Ada beberapa lagu yang aku sendiri mulai “suka” dengan beberapa penyanyi Malaysia, yaa khususnya kalau bicara lagu ya, lagunya enak, mungkin pemahaman liriknya saja yang kita harus sedikit menyesuaikan, tapi bahasa melayu itu termasuk unik, jadi enak kalau dijadiin puisi (ini sepertinya aku mulai terinfeksi…), Hal ini ditemuin kemaren, khususnya di acara TV3 hari Minggu kemarin… ternyata mereka ada event yang disebut dengan “Anugerah Juara Lagu” yaitu bisa dibilang dengan kompetisi lagu terbaik di Malaysia (untung nya ngga di saing kan dengan Indonesia yah…) disaat itu, ditemui ada 3 lagu (menurut kupingku/kuping Indonesia) yang aku suka diantaranya adalah:

Aizat – Lagu Kita

Gak banyak tau soal penyanyi nya, tapi katanya lirik dan musik aransmen nya ciptaan sendiri, kalau di Indonesia mungkin ini mirip dengan Baim yah, lagunya sih tergolong lagu lagu PC (pemuda cinta) rock rock mello mello gitu, yang biasanya banyak ce ce suka…

Lagu Kita

Deras hatiku berdetar
Di langit aku terlihat kamu
Terang malam,teman kita
Dengan angin meniup sayu

Ku petik gitar akustik ini
Dengan harapan dia mendengar
Melodi indah yang ku cipta
Hanya untuk luahkan rinduku padanya

Dan aku terus,
Menyanyi lagu ini untukmu,
Walau berjuta mendengar,
Lagu ini hanya untukmu,
Arah hidup kita,
Digambar bintang di angkasa
Dan berkelip melukis cinta
Terciptalah lagu kita

Listen the song here

Faizal Tahir – Sampai Syurga

Lagunya juga enak enak sih sebenarnya, suaranya mirip “samsons” tapi aliran musik rock khas Malaysianya berubah kalo di bawain sama Faizal, apalagi kalau dia mentas, trus keringetan, beuh banyak yang suka kali ama dia, soalnya face face nya juga cakep (daripada kangen band gitu), dia pernah memenangkan adu bakat 1 in millions di salah satu acara TV di Malaysia, dari situ dia punya studio musik rekaman sendiri, kalo nggak salah hadiahnya 1 juta RM.

Faizal Tahir – Sampai Syurga
Ku membenarkan jiwaku
Untuk mencintaimu
Ku persembahkan hidupku
Untuk bersama kamu

Dan diriku untuk kamu
Belum pernah kumerasai begitu

Semua itu telah berlalu
Harapanku palsu
Dan mungkin hari yang satu
Terus ku tertunggu

Di hatiku masih kamu
Belum pernah ku ingin terus memburu

Aku lemah tanpa kamu
Ku inginmu dampingi ku
Aku fahami aku bukan terbaik
Untuk dirimu

Namun aku tetap aku
Yang terbaik untuk diriku
Hanya satu
Hanya kamu

Ku membiarkan hatiku
Untuk merinduimu
Ku menghamparkan sakitku
Untuk tatapan kamu

Bersamamu harapanku
Hilang dalam terang yang membutakanku

Aku lemah tanpa kamu
Ku inginmu dampingi ku
Aku fahami aku bukan terbaik
Untuk dirimu

Sampai syurga ku menunggu
Sampai syurga ku cintamu
Hanya kamu

Dan segala yang ku ada
Ku berikan semua
Untuk dirimu saja

Ku mahu dirimu
Bahagia untuk selamanya
Biar sampai syurga
Aku menunggu cinta darimu
Agar ku sempurna

Aku fahami aku bukan terbaik
Untuk dirimu
Namun aku tetap aku
Yang terbaik tuk diriku

Hanya satu

Aku lemah tanpa kamu
Ku inginmu dampingi ku
Aku fahami aku bukan terbaik
Untuk dirimu

Sampai syurga ku menunggu
Sampai syurga ku cintamu
Hanya kamu

Listen the song here

Meet Uncle Hussain – Lagu Untukmu

Ngedengerin lagunya band ini membuat aku jadi inget “Ipang” di Indonesia, dengan gaya music “smashing pumpkins” ditambah gaya rock jadi keliatan enak juga….. yang jelas band inilah yang menjadi pemenang utama dari “anugrah Juara lagu Malaysia”.

Meet Uncle Hussain – Lagu Untukmu

Tiada bintang
Dapat menerangkan hati yang telah dicelah
Bagaiku lumpuh tak mampu berdiri
Aku tetap begini
Takkan berubah kerna aku tetap aku
Dan lalu rindumu bukanlah aku

(Chorus)
Guna hati, akal dan fikiranmu
Berbeza
Kau dan juga aku
Dua hati yang tak mungkin bersatu

Apakah aku
Hanya boneka yang sering engkau mainkan
Yang dikawal oleh jari-jarimu
Ku punya hati dan perasaan
Pernahkah engkau fikirkan
Cukup cukuplah oh cukuplah

(Chorus)

Tak faham tak tahan
Sabarku tak tertahan
Melayan sikapmu perawan
Berbeza-berbeza
Kau dan aku berbeza
Kita memang tak serupa
Bebaskan bebaskan
Ku ingin dilepaskan
Kita tidak sehaluan
Cukuplah sudahlah
Sampai di sini saja
Hubungan kita berdua
Hoa… hoa… hoa…

Listen the song here

Gimana ? enak ga ?

comments powered by Disqus